6 Kelebihan Rak Sepatu Gantung

by - July 17, 2018





Siapa yang punya hobby koleksi sepatu?

Dulu saya hobby sekali membeli alas kaki dari aneka macam sandal, sepatu, sampai ada yang rusak tetapi bandrolnya masih utuh alias belum pernah dipakai. Mungkin jumlahnya cukup banyak, terutama jenis sandal atau sepatu yang bahannya mudah terkelupas karena kondisi tempat penyimpanan lembab dan tidak pernah dipakai.

Memang untuk urusan hobby kita sering terjebak membeli bukan karena kebutuhan, tapi karena keinginan atau lapar mata saja. Melihat yang lucu, unik, atau sale, langsung deh keinginan untuk membeli atau memiliki hadir. Bahkan pernah saya mencoba menahan hasrat untuk membeli, begitu sampai rumah jadi terbayang-bayang sampai tidak bisa tidur.

Serius, kejadian seperti ini dulu sering terjadi, sampai tidak jarang saya balik lagi ke tokonya untuk membeli sepatu yang sudah bikin saya jatuh cinta. Kejadian seperti ini buat kalian yang juga hobby sepatu, pernah terjadi gak sih? Kalau pernah, kebayangkan bagaimana rasanya.

Namun sekarang setelah menikah dan memiliki anak, saya mulai membatasi hobby membeli sepatu. Tepatnya menjadi lebih hemat, kecuali memang butuh sekali. Selain membatasi membeli, saya mulai memperhatikan cara merawatnya. Dengan merawat koleksi sepatu ini jadi bikin lebih hemat loh. Sebab, selain karena lembab, jarang dipakai, pernah saya meletakkan boots berbahan kulit asli begitu saja di teras rumah, apa yang terjadi?


Besoknya boots itu saya temukan dalam kondisi mengenaskan, beberapa bagian digigit tikus sehingga tidak layak lagi dipakai. Padahal selain harganya cukup mahal buat ukuran saya, itu boots kesayangan. Suami juga sering mengeluh karena koleksi sepatu saya terkesan berantakan, meski diletakkan di rak sepatu, kadang jatuh, letaknya bertumpuk,  membuat tidak sedap dipandang.

Suami mengusulkan untuk menggunakan rak sepatu gantung, katanya supaya lebih rapi dan aman karena rak sepatu gantung memiliki kantung-kantung tempat sepatu yang tertutup. Tanpa berpikir panjang saya pun mengikuti saran suami, selain beberapa teman banyak yang menggunakan rak sepatu gantung. Kalau kata teman-teman, rak sepatu gantung tidak memakan tempat. Digantung di teras pun aman dari jangkauan tikus nakal.


Sumber foto : MatahariMall

Maka setelah memakai rak sepatu gantung, saya pun menemukan beberapa kelebihannya dibanding rak sepatu biasa. Diantaranya kelebihan rak sepatu gantung adalah:

1. Rak sepatu gantung bisa digunakan untuk menyimpan sepatu dan sandal dengan rapi, karena tidak ada lagi pemandangan sandal atau sepatu yang menumpuk.

2. Rak sepatu gantung Tidak mudah berantakan atau jatuh, karena kantung-kantungnya untuk satu pasang sandal atau sepatu. Berbeda dengan rak sepatu biasa yang memungkinkan letak sepatu atau sandal asal sehingga mudah jatuh atau berantakan.

3. Cocok sekali jika kita memiliki rumah dengan ruangan yang sempit atau terbatas, karena rak sepatu gantung diletakkan di dinding.

4. Sepatu atau sandal jadi tidak lembab karena tersimpan dalam kantung yang memiliki sirkulasi udara.

5. Lebih aman dari jangkauan tikus karena rak sepatu gantung tidak berada di bawah atau di lantai.

6. Rak sepatu gantung selain berfungsi sebagai wadah atau tempat sepatu dan sandal, juga bisa menjadi penghias dinding,  karena sekarang disain rak sepatu gantung beragam. Ada yang warna-warni maupun bergambar lucu dan cantik. Bisa dipilih sesuai selera masing-masing.

Sekarang beberapa koleksi sandal dan sepatu saya yang jumlahnya sesuai kebutuhan saja, jadi lebih terawat dan tersimpan dengan baik.


You May Also Like

19 komentar

  1. Rak sepatu gantung lebih hemat tempat ...

    ReplyDelete
  2. Banyak banget keuntungan menggunakan rak sepatu gantung ..

    ReplyDelete
  3. Selain menghemat tempat,rak sepatu gantung juga bisa ditutup sehingga terhindar dari debu ...

    ReplyDelete
  4. Rak sepatu gantung memang solusi yang tepat untuk tempat sepatu.Lebih aman juga dari jangkaaun tikus yang suka merusak sepatu.

    ReplyDelete
  5. Biasanya sepatu mulai rusak karna lembab.Dengan rak sepatu model ini sepatu lebih aman dari air ....

    ReplyDelete
  6. Selain praktis dan tidak memakan tempat, rak sepatu gantung juga lucu-lucu motifnya. Saya juga pakai itu, warna biru, karena pas pilih pink waktu itu abis.. hehehe

    ReplyDelete
  7. nah, aku pingin beli iniii... lupa-lupa terus mau beli hihihi

    ReplyDelete
  8. Aku udah liat ini dari zaman kuliah, kalau lagi jalan2 di gasibu bandung. Tapi pas mau beli masih maju mundur cantik aja.

    ReplyDelete
  9. Aku pernah pakai rak sepatu gantung seperti ini, praktis. Tapi sebaiknya diletakkan di ruangan yg tidak terkena sinar matahari langsung karena jadi cepat rapuh

    ReplyDelete
  10. Baca ini jadi pingin beli rak sepatu gantung.. Aku belum punya nih di rumah mba.. Lebih rapi juga jadinya ya dan lebih ringkes gitu keliatannya.. Bener juga mba, aman dari tikus.. Bisa terjaga kebersihan ya juga ya.

    ReplyDelete
  11. Aku ada tuh rak sepatu gantung spt itu tp klo di rmhku bkn utk sepatu tapi utk tempat mainan anakku

    ReplyDelete
  12. Cakep ya. Aku punya rak sepatu 1 aja, isinya masih longgar karena emang koleksinya dikit, kalau belum jebol, belum ganti, wkwk

    ReplyDelete
  13. Waah aku mau.minta dibikinin sama suami deh, kece ini rak sepatu gantung, hemat ruang, dan estetis ya mba

    ReplyDelete
  14. akohh punya donk jadi gak gampang berdebu tapi kurang nih, beliin lagi hahahaha

    ReplyDelete
  15. Wah iya ya enak digantung. Punyaku aku taruh rak trus sama anak2 diturunin dipakai mainan, kadang ma kucing dijatuhin hedeh. TFS infonya bumiiill :D

    ReplyDelete
  16. Warna pink nya cantik banget mbak.
    Kalau saya masih taruh di rak biasa ��
    Boleh juga nih rak gantungnya, ruangan jadi rapi

    ReplyDelete
  17. Aku baru beli rak sepatu jg tapi bukan yg gantung gitu.

    ReplyDelete
  18. Tempat sepatu gantung praktis ya dibanding harus berdiri di atas lantai apalagi rumah zaman sekarang yang yang disainnya simple di ruang yang terbatas harus pandai-pandai mengatasi ruang sempit dengan menggunakan tempat penyimpanan yang praktis

    ReplyDelete
  19. Oh rak gantung gini ada yg size gede juga ya ? Bisa buat naro boots nih.

    ReplyDelete